Terbaru

6/recent/ticker-posts

Arti Belajar

Baharudin dan Wahyuni ( 2007:13 ), dalam kamus besar Bahasa Indonesia, secara etimologis belajar memiliki arti berusaha memperoleh kepandaian atau ilmu. Definisi ini memiliki pengertian bahwa belajar adalah sebuah kegiatan untuk mencapai kepandaian atau ilmu. Gulo ( 2002:8 ),belajar adalah suatu proses yang berlangsung dalam diri seseorang yang mengubah tingkah lakunya, baik tinglah laku dalam berpikir, bersikap dan berbuat.
Beberapa ahli dalam dunia pendidikan memberikan definisi belajar sebagai berikut. Umar dan Lasula (2008 : 51), belajar diartikan sebagai aktivitas pengembangan diri melalui pengalaman, bertumpu pada kemampuan diri belajar dibawah bimbingan pengajar. Muhibin (2010 : 87)mengemukakan belajar adalah kegiatan yang berproses dan merupakan unsur yang fundamental dalam penyelenggaraan setia jenis dan jenjang pendidikan. Ini berarti bahwa berhasil atau gagalnya pencapaian tujuan pendidikan itu amat tergantung pada proses belajar yang dialami siswa, baik ketika ia berada di sekolah maupun di lingkungan rumah atau keluarganya sendiri. Muhibin (2010 : 88) berpendapat bahwa belajar adalah suatu proses adaptasi atau penyesuaian tingkah laku yang berlangsung secara progresif.
Dari beberapa pendapat tersebut, dapat disimpulkan definisi belajar adalah suatu proses usaha yang dilakukan seseorang untuk memperoleh suatu perubahan tingkah laku yang baru secara keseluruhan sebagai hasil pengalamannya sendiri dalam interaksi dengan lingkungannya.

Posting Komentar

0 Komentar