Terbaru

6/recent/ticker-posts

Contoh Naskah Pidato Hardiknas Untuk SD

Pidato hari pendidikan nasional.
Assalamualaikum wr.wb
Bapak Ibu guru yang kami hormati,serta rekan –rekan yang saya cintai.
Marilah kita panjatkan puji dan syukur kehadirat Tuhan Yang  Maha Esa karena pagi ini kita dapat menghadiri acara peringatan hari pendididikan nasional.hari ini merupakan hari yang sangat bersejarah bagi bangsa kita.satu abad yang lalu bangsa kita telah melahirkan seorang pahlawan yang sangat berjasa bagi pendidikan.Raden Mas Suwardi Surya Ningrat  atau yang sering kita kenal dengan nama ki Hajar Dewantara. Telah mempelopori pendidikan bangsa ini.Berkat perjuanganya dalam membangun pendidikan.Telah melahirkan generasi muda yang cakap dan mampu mengusir penjajah dari bangsa Indonesia.Kita menyadari bahwa bangsa yang maju tercemin dari tingkat pendidikan masyarakatnya.Semakin besar rakyat yang terdidik semakin maju Negara itu.Pendidikan merupakan unsur yang paling penting dalam pembangunan dan pembangunan.Dan generasi muda adalah modal utama bagi keberhasilan pendidikan Nasional.kita,bagi generasi muda harapan Bangsa wajib belajar demi tercapainya cita-cita yang diimpikan Ki Hajar Dewantara.Bapak Ibu guru yang kami hormati,serta rekan-rekan yang saya cintai,alangkah baiknya kita mengisi Kemerdekaan ini dengan perbuatan yang bermanfaat.kita bangun Bangsa dengan selalu giat belajar dan bekerja    

Posting Komentar

0 Komentar